Tuesday, November 18, 2014

Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri

Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri - Kabar duka datang dari dunia sepak bola di Amsterdam, Belanda. Seorang pesepakbola cilik yang memiliki keturunan Indonesia, telah meninggal pada Kamis (13/11).*

Ferdyan Sjarifudin merupakan bocah berusia 10 tahun yang tergabung di klub Amsterdam SDZ dan bermain untuk tim E6. Pesepakbola asal Madiun, Jawa Timur ini, diduga meninggal setelah ditikam pria berusia 46 tahun.

Tragisnya, Ferdyan meninggal karena penusukan yang disinyalir dilakukan oleh ayahnya sendiri. Ferdyan ditemukan bersimbah darah di depan apartemen Spaarndammerbuurt, Amsterdam. Kepergian Ferdyan ini tak hanya menyisakan duka mendalam bagi keluarga namun juga timnya.

"Kami sangat sedih Ferdyan Sjarifudin tidak bisa bermain sepak bola bersama kami lagi," tulis pernyataan klub Amsterdam SDZ. "Kami berharap semua rekan satu tim, orang tua mereka serta para pelatih, diberi banyak kekuatan. Begitu juga untuk keluarga Ferdyan."

Menurut situs resmi Amsterdam SDZ, Ferdyan merupakan pemain yang pendiam, manis dan lembut. "Dia anak yang tenang, ramah dan selalu terlibat permainan. Saat diganti, dia langsung bertanya, kapan bisa masuk lagi," ujar pelatihnya, Dimitry Jansen.

Sementara itu, Ferdyan bergabung dengan Amsterdam SDZ pada musim 2012-2013, tetapi tak langsung masuk dalam tim E6. Setelah menunjukkan kerja kerasnya dengan berpartisipasi di Liga Mickey Mouse, Ferdyan akhirnya berhasil masuk dalam tim dan dipercaya mengawal pertahanan Tim E6 Amsterdam SDZ. Bahkan, untuk kompetisi di tim E6 musim 2014-2015, Ferdyan juga dikenal sebagai seorang bek yang tenang untuk anak seusianya.

Sumber: http://www.wowkeren.com/berita/tampil/00061457.html
Description: Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri

Ingin Berlangganan Artikel-Masukkan Email Anda Disini: [GRATIS]

Terima kasih anda telah membaca artikel tentang Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri dan hak cipta dari semua isi/konten yang di repost dalam artikel ini ada pada setiap sumber yang dapat dilihat di akhir artikel, Jika Anda pemilik hak cipta dari isi/konten artikel Pesepakbola Cilik Keturunan Madiun Meninggal di Belanda Diduga Dibunuh Ayahnya Sendiri tidak ingin ditampilkan dalam www.beritaonline.web.id, Anda dapat menghubungi admin Berita Online via Contact Us.

Berita Lainnya: