Sunday, October 30, 2016

Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek

Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek - Kecelakaan maut menimpa seorang pebalap cewek di Trenggalek, Jawa Timur.*

Riska Alvionita (19), tewas setelah sepeda motor yang dikendarainya oleng dan menabrak pembatas jalan, Sabtu (29/10/2016).

Kecelakaan terjadi di Desa Durenan, Dusun Tugu Bacang, Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek.

Korban asal Desa Sidorejo, Kecamatan Kauman, Kabupaten Tulungagung, saat itu sedang uji coba sepeda motor yang biasa digunakan untuk adu kecepatan atau drag race.


Riska melakukan uji coba sepeda motor yang sudah dimodifikasi khusus untuk adu kecepatan ini, bergerak dari arah selatan ke arah utara dengan menempuh jalur lurus.

Sekitar 200 meter dari garis start, motor yang dikendarainya hilang kendali.

"Mengakibatkan korban meninggal dunia di tempat kejadian," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Trenggalek Ajun Komisaris Polisi Heru Sudjio, sebagaimana dikutip KOMPAS.com.

Segera setelah kejadian itu, video detik-detik terakhir tewasnya Riska yang direkam penonton, beredar luas di media sosial sebagaimana terlihat di atas.(*)

Sumber:http://www.tribunnews.com/regional/2016/10/30/beredar-video-detik-detik-terakhir-pebalap-wanita-tewas-di-trenggalek
Description: Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek

Ingin Berlangganan Artikel-Masukkan Email Anda Disini: [GRATIS]

Terima kasih anda telah membaca artikel tentang Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek dan hak cipta dari semua isi/konten yang di repost dalam artikel ini ada pada setiap sumber yang dapat dilihat di akhir artikel, Jika Anda pemilik hak cipta dari isi/konten artikel Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek tidak ingin ditampilkan dalam www.beritaonline.web.id, Anda dapat menghubungi admin Berita Online via Contact Us.

Berita Lainnya: