Sunday, January 8, 2017

Anak 'Ksatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia

Anak 'asatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia - Koutaro Kakimoto, aktor asal Jepang yang juga putra dari Tetsuo Kurata sang pemeran Kotaro Minami dalam serial televisi Kesatria Baja Hitam RX, berkunjung ke Indonesia.*

"Baru tadi malam saya sampai," kata Koutaro dalam dalam wawancara di Hotel Veranda, Jakarta Selatan, Jumat (6/1/2017).

Kedatangannya ke Tanah Air untuk keperluan promo mini serinya, Secret Sky, yang diproduksi Indonesia bersama Jepang.

Dalam mini seri tersebut ia berperan sebagai pemain musik dan beradu akting dengan artis peran asal Indonesia, Kimberly Ryder.

Koutaro mengatakan, ini bukan kali pertama ia menginjakkan kaki di Indonesia. Ia pernah datang bersama ayahnya yang menjadi bintang tamu dalam ajang Battle of Toys pada pada Agustus 2016 lalu.

"Ini kedua kali saya ke sini. Sebelumnya saya datang dengan ayah saya tahun lalu," katanya.

"Di Jepang musim dingin, ketika tiba di Jakarta, cuacanya panas," tambah Koutaro sambil tertawa kecil.(*)

Sumber: http://www.tribunnews.com/seleb/2017/01/07/anak-kesatria-baja-hitam-rx-ini-kunjungi-indonesia
Description: Anak 'Ksatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Anak 'Ksatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia

Ingin Berlangganan Artikel-Masukkan Email Anda Disini: [GRATIS]

Terima kasih anda telah membaca artikel tentang Anak 'Ksatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia dan hak cipta dari semua isi/konten yang di repost dalam artikel ini ada pada setiap sumber yang dapat dilihat di akhir artikel, Jika Anda pemilik hak cipta dari isi/konten artikel Anak 'Ksatria Baja Hitam RX' Ini Kunjungi Indonesia tidak ingin ditampilkan dalam www.beritaonline.web.id, Anda dapat menghubungi admin Berita Online via Contact Us.

Berita Lainnya: