Sunday, April 6, 2014

Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul

Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul - Jika Anda pikir pertemuan Roro Fitria dengan Nyi Roro Kidul ini terjadi dalam film, Anda salah. Roro Fitria mengaku benar-benar bertemu dengan Ratu Pantai Selatan tersebut ketika sedang bertapa di Goa Penepen.*







Roro Fitria ketika bertapa di Goa Penepen

“Saya bertapa selama 3 malam di sana. Di malam ketiga saya benar-benar bertemu Ibu Ratu (Nyi Roro Kidul),” kata Roro Fitria. Saat itu, Roro hanya sendirian di dalam goa yang terletak di pinggir Pantai Parangtritis, Kabupaten Bantul, Yogyakarta. Saat Nyi Roro Kidul datang, Roro tidak takut sama sekali. “Saya justru menunggu momen ini sejak lama. Saya sering bertapa, tapi baru kali ini saya benar-benar bertemu Nyi Roro Kidul,” kata Roro Fitria senang.

Ketika ditanya seperti apa sosok Ratu Pantai Selatan tersebut, Roro menjawab kalau Nyi Roro Kidul berbalut kemben hijau dengan selendang panjang menjuntai. Parasnya cantik sekali, dengan wajah bersinar seperti cahaya. Kulitnya kuning langsat.

“Beliau (Nyi Roro Kidul) rawuh (hadir) sesaat setelah saya bertapa sembari menghaturkan sesaji bunga setaman, dupa dan wewangian,” jelas Roro Fitria. Dilansir Liputan6, Sabtu (5/4/2014), Roro Fitria yang lahir di Yogyakarta, 29 Desember 1987 ini, memang kerap melakukan ritual Kejawen. ”Sejak kecil saya diajarkan budaya Jawa yang sangat kental oleh keluargaku,” papar Roro.(*)/jadiberita Description: Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul

Ingin Berlangganan Artikel-Masukkan Email Anda Disini: [GRATIS]

Terima kasih anda telah membaca artikel tentang Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul dan hak cipta dari semua isi/konten yang di repost dalam artikel ini ada pada setiap sumber yang dapat dilihat di akhir artikel, Jika Anda pemilik hak cipta dari isi/konten artikel Kisah Mistis Artis Cantik Roro Fitria Bertemu Nyi Roro Kidul tidak ingin ditampilkan dalam www.beritaonline.web.id, Anda dapat menghubungi admin Berita Online via Contact Us.

Berita Lainnya: