Saturday, November 1, 2014

Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara


Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara - Wanita kembar bernama Emma dan Sara koponen nekat memodifikasi tubuhnya agar mirip boneka barbie. Tak tanggung-tanggung, dua perempuan ini memperbesar payudara mereka sehingga ukurannya lebih montok dari sebelumnya.*

Tak hanya perbesar buah dada, mereka juga membuat bibirnya lebih tebal dari sebelumnya. Untuk merombak bagian tubuhnya, keduanya harus merogoh kocek dalam hingga Rp 200 juta

Emma dan Sara sudah menjalani tiga prosedur pembesaran payudara dari ukuran cup A menjadi E. Bibir mereka pun lebih tebal setelah menginjeksi bibirnya secara reguler. “Kami kembali ke ahli bedah dan mengatakan payudara kami belum cukup besar. Dia bilang bisa membesarkan sampai ukuran E, tidak lebih besar lagi,” tutur Sara, seperti dilansir News.com, Jumat (31/10)

Pasca melakukan operasi plastik, baik Emma dan Sara mengaku sangat senang dengan penampilan mereka sekatang. “Kami merasa lebih nyaman dengan tubuh kami dan kami jadi mendapat perhatian,” ucap Sara

Sebelum melakukan operasi plastik, Emma dan Sara memiliki bentuk tubuh seperti laki-laki. Sontak, penampilan mereka kala itu pun diejek oleh teman-temannya. Tak mau tinggal diam, keduanya pun memutuskan untuk merubah dirinya agar terlihat lebih menawan.

Si kembar ini ternyata memiliki prinsip yakni apabila salah saudaranya melakukan hal yang diinginkan, maka satunya harus mengikuti

“Kami berdua kecanduan memodifikasi tubuh kami. Tapi kami memastikan bahwa kami hanya akan melakukan hal yang sama,” lanjut Sara

Tak puas dengan operasi payudara dan bibir, Emma dan Sara pun berniat untuk memodifikasi bokong dan hidungnya. Semua itu dilakukan mereka agar penampilannya benar-benar menyerupai boneka barbie.

“Kami punya banyak rencana untuk melakukan operasi di masa depan. Tujuan kami adalah agar terlihat seperti boneka saat semua prosedur sudah selesai,” tutup Sara.

Meski begitu, si kembar ini tak akan mengizinkan anak-anaknya kelak untuk mengikuti jejaknya. “Saya bangga dengan apa yang saya pilih, yakni mengubah tubuh saya. Namun saya tidak akan pernah mengizinkan anak saya sendiri untuk melakukan hal seperti ini,” tutup Sara.(*)jadiberita
Description: Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara

Ingin Berlangganan Artikel-Masukkan Email Anda Disini: [GRATIS]

Terima kasih anda telah membaca artikel tentang Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara dan hak cipta dari semua isi/konten yang di repost dalam artikel ini ada pada setiap sumber yang dapat dilihat di akhir artikel, Jika Anda pemilik hak cipta dari isi/konten artikel Ingin Jadi Barbie, Wanita Saudara Kembar Ini Besarkan Payudara tidak ingin ditampilkan dalam www.beritaonline.web.id, Anda dapat menghubungi admin Berita Online via Contact Us.

Berita Lainnya: