Tergiur Nikahi Anak Pengusaha, Pemain Persib Hariono ditipu Rp3,5 M - Nasib naas dialami gelandang andalan Persib Bandung, Hariono. Pemain yang dijuluki gelandang pengangkut air itu, harus kehilangan uang senilai sekitar Rp3,5 miliar karena ditipu oleh temannya sendiri bernama Ananda Weyansyah alias Nanda.*
Kasus penipuan yang dialami Hariono ini terungkap dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Bandung, Kamis 3 Juli 2014. Dalam persidangan terungkap jika Hariono dijanjikan oleh terdakwa bakal mendapatkan keuntungan investasi dari perusahaan tambang batu bara yang ternyata fiktif.
Tak hanya itu, Nanda juga menguras harta Hariono dengan modus akan memberikan sumbangan sosial. Terhitung sejak 2010 hingga 2014, total Hariono sudah merogoh kocek hingga Rp3,5 miliar.
“Penipuan perusahaan fiktif. Saya pertama kali bertemu dengannya (terdakwa) di Dago. Terdakwa waktu itu mengaku sebagai General Manager,” jawab Hariono.
Hariono bercerita, pertemuan dan perkenalannya dengan terdakwa terjadi di sebuah rumah makan di Jalan Ir. H Djuanda atau dikenal juga dengan kawasan Dago, Oktober 2010 silam. Dalam pertemuan pertama itu, terdakwa Ananda mengaku sebagai General Manager PT KS Widya Utama.
Ketika itu, terdakwa merayu Hariono membantu panti asuhan. Hariono pun memberikan uang senilai Rp 300 juta. Selanjutnya, Hariono dan terdakwa semakin intens melakukan komunikasi. Hariono bahkan sempat bergabung dengan PT KS Widya Utama yang belakangan diketahui fiktif.
Saking percayanya, Hariono menyerahkan kartu ATM BCA, buku tabungan berikut PIN-nya kepada terdakwa. Pertemuan dilakukan di sebuah tempat di Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung. ATM itu dipegang terdakwa dari tahun 2010 hingga 2012.
Di awal 2012, menurut Hariono, ia kembali dimintai ATM oleh terdakwa. Kali ini ATM yang diserahkan yaitu ATM BTPN karena gaji dari Persib tidak lagi ditransfer ke BCA. Semua isi ATM dikuras terdakwa.
Dalam persidangan, juga diketahui ada motif asmara di balik kasus penipuan terhadap Hariono. Dalam persidangan di PN Bandung yang dipimpin hakim Javerson Sinaga, terungkap, Hariono tergiur menggelontorkan uangnya selama 4 tahun selain karena dijanjikan bakal mendapatkan keuntungan yang menggiurkan, juga dijanjikan menikah dengan seorang gadis anak bos perusahaan fiktif tempat terdakwa Nanda bekerja.
Nanda menjanjikan akan memperkenalkan Hariono dengan anak gadis itu. Dalam bujuk rayunya, Nanda mengiming-imingi Hariono berkenalan bahkan hingga menikahkannya dengan gadis tersebut.
Soal ini, Hariono tak banyak berkomentar. Dia hanya berharap, ada hikmah di balik musibah itu. “Ke depannya, saya harus lebih berhati-hati. Selama ini saya seperti dihipnotis soalnya saya sudah melupakan orang tua dan tak pernah pulang sampai satu tahun,” ungkapnya.(*)/viva.co.id Description: Tergiur Nikahi Anak Pengusaha, Pemain Persib Hariono Ditipu Rp3,5 M Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Tergiur Nikahi Anak Pengusaha, Pemain Persib Hariono Ditipu Rp3,5 M
Berita Lainnya:
- Mahasiswi Cantik Asal Bandung Cari pendamping wisuda Via Medsos
- Tema Skripsi Bisnis Tuyul Oleh Mahasiswa Akuntansi Bikin Heboh Netizen
- Foto: Cantiknya Istri Polisi Selingkuhan Bupati Katingan
- Video: Detik-detik Terakhir Pembalap Wanita Tewas di Trenggalek
- Mulai November 7 uang Pecahan Rupiah Ini Sudah tak Berlaku
- Disomasi Mario Teguh, Deddy Corbuzier Tantang Balik
- Wow, Karapan Sapi Madura akan diangkat dalam Film Hollywood
- Terungkap, Inilah Sosok Mr X Ayah Biologis Ario Kiswinar
- Misteri Pria Meninggal Sehari Dimakamkan Lalu Pulang ke Rumahnya di Bengkulu
- Awas, Pacaran di Taman ini Bisa Bikin Putus?
- Bali United Akan Gelar Laga Persahabatan Lawan PSG
- 4 Nama jadi Kandidat Pelatih Timnas indonesia
- Setelah Gabung Persib Lagi, Bisakah Van Dijk Buang Sial Tak Pernah Juara Bersama Tim yang Dibelanya?
- Kemenpora Telah Hancurkan Mimpi 'Messi Indonesia'
- Peluang Tristan Alif Tampil di Eropa Terancam Kandas
- Real Madrid & City Akan Beruji Coba di Jakarta?
- Wow, Pemain Muda Indonesia Jadi Kapten di Akademi Real Madrid
- Foto: 4 Pemain Eropa yang Bermain di Klub ISL 2015
- Carmen Rowena, WAGs Baru Persija Topless di Tepi Pantai
- Bandingkan Jersey Persib dengan Persija, Apparel Ini Dihujat Bobotoh